Senin, 21 November 2022

BIOGRAFI

A.     Pengertian Biografi

Biografi adalah catatan riwayat hidup seseorang yang disusun oleh orang lain. Sedangkan catatan riwayat hidup yang dibuat sendiri disebut otobiografi.

 

B.     Struktur atau Bagian-bagian Biografi

Sebuah biografi pada umumnya terdiri atas

1.        data pribadi,

2.      riwayat pendidikan,

3.      riwayat organisasi (jika ada),

4.      riwayat pekerjaan,

5.      peristiwa atau pengalaman menarik dalam hidup (baik ataupun buruk),

6.      prinsip hidup,

7.      prestasi, dan

8.      impian (hharapan).

 

C.      Manfaat Biografi

Secara umum, biografi yang di dalamnya terdapat riwayat hidup seorang tokoh, dapat memberikan pelajaran berharga sehingga bisa menginspirasi para pembacanya.

Namun secara rinci, biografi memiliki manfaat karena di dalam riwayat hidup tokoh, paling tidak memiliki dua hal berikut.

1.        Keteladanan tokoh

Keteladanan tokoh adalah sifat ataupun sikap tokoh yang patut diteladani (ditiru), seperti pekerja keras, pantang menyerah, berbuat baik kepada orang lain dan sebagainya.

2.      Keistimewaan tokoh

Keistimewaan tokoh adalah sesuatu yang tidak semua orang bisa meraih atau melakukannya, seperti prestasi, baik prestasi yang bersifat formal maupun nonformal.

Keteladanan dan keistimewaan tokoh itulah yang biasanya menjadi inspirasi bagi para pembacanya.

 

D.     Contoh Biografi

CHAIRIL ANWAR

 

Hampir semua orang yang pernah mengenyam pendidikan sampai tingkat atas pasti mengenal Chairil Anwar. Penyair yang merupakan pelopor angkatan 45 ini dilahirkan di Medan, Sumatra Utara, pada tanggal 26 Juli 1922. Pendidikan tertingginya yaitu MULO, itu pun tidak tamat. Namun demikian, semangat membacanya selalu menyala. Dari itulah, tidak mengherankan apabila ia tumbuh menjadi pribadi yang berpandangan kritis dan penentang. Namun sayang, ia harus mati muda karena penyakit yang dideritanya akibat pola hidupnya yang antikemapanan. Ia meninggal pada tanggal 28 April 1949 di Jakarta.

Karyanya yang paling populer yaitu sajak "Aku” yang merupakan wujud metafora perlawanan bangsa Indonesia terhadap penjajahan Jepang. Kumpulan-kumpulan sajaknya dibukukan kemudian: Deru Campur Debu (1949), Kerikil Tajam dan yang Terampas dan yang Terputus (1949), Tiga Menguak Takdir (bersama Rivai Apin dan Asrul Sani, 1950). Selain itu, ia juga menerjemahkan karya-karya luar negri: Pulanglah Dia Si Anak Hilang (karya Andre Gide, 1948), dan Kena Gempur (karya John Steinbeck, 1951).

 


Sajak-sajak Chairil Anwar sendiri banyak diterjemahkan ke dalam bahasa asing. Tahun 1962, Burton Raffel menerbitkan buku yang berisikan sajak-sajak Chairil Anwar dalam bahasa Inggris dengan judul Selected Poems (of) Chairil Anwar, dan The Complete Poetry and Prose of Chairil Anwar pada tahun 1970. Empat tahun berikutnya, atas bantuan H. B. Yasin, Liauw Yock Fang pun menerbitkan buku kumpulan sajak Chairil Anwar dalam bahasa Inggris dengan judul The Complete Poems of Chairil Anwar. Sementara Walter Karawath, menerjemahkan sajak-sajak Chairil Anwar dalam bahasa Jerman dengan judul Feuer und Asche pada tahun 1978.

 

(Dikutip dari Aku karya Sjuman Djaya)

 

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TEKS PROSEDUR

A.    Pengertian teks prosedur Teks (informasi) yang berisikan cara atau aturan dalam melakukan sesuatu   B.    Struktur teks prosedur...