A. Pengertian
Musik : seni menyusun nada
(lagu)
Musikal : berkaitan dengan musik
Musikalisasi : proses memusikkan sesuatu (menjadikan sesuatu memiliki
unsur musik)
Musikalisasi puisi : proses memusikkan puisi (menjadikan
puisi memiliki unsur musik)
B. Teknik
Bermusikalisasi Puisi
1.
Menentukan puisi yang akan dimusikalisasi
2.
Memahami isi puisi dengan saksama
3.
Melagukan bagian isi puisi dan atau membuat
nada pengiring yang sesuai dengan isi puisi
4.
Mengaransemen musik puisi dari awal hinga
akhir
C. Hal-hal
yang perlu diperhatikan dalam bermusikalisasi puisi
1.
Instrumen musik bisa berupa alat musik
ataupun rekaman audio
2.
Hasil musikalisasi puisi bisa berupa
a. nyanyian
lagu (musik) secara utuh (tanpa pembacaan puisi),
b. kombinasi
antara lagu (musik) dan pembacaan puisi
c. pembacaan
puisi yang diiringi instrumen musik, baik langsung maupun dengan rekaman audio
Tidak ada komentar:
Posting Komentar